SAMBAS, Kabar Terbaru – Pemerintah Kabupaten Sambas lakukan rapat koordinasi bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kalbar bahas Percepatan Akses Keuangan Daerah, di Aula Sayap Kiri Kantor Bupati Sambas, Senin (24/6/2024).

Rapat Koordinasi ini dipimpin oleh Sekertaris Daerah Kabupaten Sambas Ferry Madagaskar mewakili Bupati Sambas.

Ferry Madagaskar mengungkapkan, Pemkab Sambas sudah memiliki Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) yang secara resmi dibentuk pada tahun 2022.

Tim TPAKD sendiri sudah memiliki struktur organisasi yang Jelas serta sudah memiliki SK.

“Tim tersebut dibentuk untuk mempercepat akses keuangan di Kabupaten Sambas dalam rangka mengukur beberapa indikator ekonomi yang tercapai salah satunya adalah pertumbuhan ekonomi di masyarakat,” katanya.

Kata Ferry, salah satu kinerja dari Tim TPAKD yaitu membantu peningkatan IPM di Kabupaten Sambas.

“Perlu kita sadari bahwa kita Tim TPAKD turun tangan dalam Rangka peningkatan IPM ini sesuai dengan penelitian,” ujarnya.

Ia harap, dengan adanya rapat koordinasi dengan OJK kalbar ini, memberikan gambaran kepada tim TPAKD untuk mendapatkan strategi yang optimal dalam mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang inklusif di Kabupaten Sambas.

“Saya hanya meminta pada forum ini nantinya ada hasilnya, sehingga hasil tersebut bisa menjadi acuan bagi Pemkab Sambas,” ujarnya. (Rai)



Source link

By Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *